Fungsi Ctrl plus Shift dan Alt di Excel

Fungsi Ctrl plus Shift dan Alt di Excel

Fungsi Ctrl plus Shift dan Alt di microsoft excel adalah salah satu langkah tercepat untuk menyelesaikan pekerjaan.

Ctrl plus Shift dan Alt yang ada pada keyboard sangat mudah digunakan dengan beragam fungsi, dapat mempercepat penyelesaiaan pekerjaan anda.

Dengan menggunakan fungsi tersebut anda tidak perlu sering memegang mouse, cukup beberapa gerakan kombinasi jari saja.

Mudah, cepat dan hemat waktu, pekerjaan cepat selesai. Jika sering dilakukan pasti fungsi tombol keyboard tersebut dapat anda ingat walaupun tidak semua.

Fungsi CTRL+TAB di Excel

Terbayang gak bagaimana repotnya jika di layar PC/Laptop anda banyak membuka dokumen excel yang saling berkaitan seperti gambar di bawah ini.

Kelamaan dan salah klik udah pasti, apalagi menggunakan mouse. Jika ada jalan pintas lebih baik anda gunakan cara cepat tanpa harus berpindah-pindah jari menggeser-geserkan mouse.

Caranya cepatnya memilih halaman lain adalah dengan menggunakan fungsi keyboard Ctrl+Tab.

Dengan tombol keyboard tersebut anda bisa berpindah-pindah halaman dengan cepat secara berurutan sesuai lembar kerja yang anda buka.

Tidak sulit, karena hanya dua tombol saja yang saling berdekatan.

Juga bisa digunakan pada pemindahan halaman browsing di internet dan lain-lain. Kalau mau coba sekarang tekan Ctrl+Tab.

Fungsi Shift+Alt+Tab

Sedangkan tombol Shift+Alt+Tab ini kegunaannya adalah untuk memilih halaman atau layar apa saja yang muncul dilayar monitor anda.

Untuk memilih halaman yang dituju cukup tekan tab atau gunakan tombol panah ke kiri, kanan, atas dan bawah.

Fungsi Ctrl plus Shift dan Alt di Excel

(Baca juga fungsi Ctrl di Excel pada artikel sebelumnya)

Ctrl+Shift+

Ctrl+Shift+F : membuka menu format cells.
Ctrl+Shift+L : menampilkan menu Filter.
Ctrl+Shift+P : sama dengan fungsi Ctrl+Shift+F membuka menu format cells.
Ctrl+Shift+U : melebarkan kolom rumus/ formula bar.
Ctrl+Shift+ : insert cells atau kolom.
Ctrl+Shift+End/Pg Up/Pg Dn/Home : memilih keseluruhan cells dan kolom.
Ctrl+Shift+! : menampilkan decimal pada format angka.
Ctrl+Shift+@ : menampilkan format waktu.
Ctrl+Shift+# : menampilkan format tanggal, hari dan tahun.
Ctrl+Shift+$ : menampilkan format mata uang sesuai setingan komputer.
Ctrl+Shift+% : menampilkan format persentase.
Ctrl+Shift+^ : menampilkan format Eksponensial.
Ctrl+Shift+& : membuat sisi border.
Ctrl+Shift+* : blok semua cell yang berisi data.
Ctrl+Shift+( : memunculkan semua baris yang di hide (tersembunyi).
Ctrl+Shift+_ : menghapus sisi border.
Ctrl + Shift++ : insert baris atau kolom.
Ctrl+Shift+Pg Up, Pg Dn, Pg End dan Home : memilih cell atau kolom sampai ke atas, bawah, akhir sebelah kanan dan akhir sebelah kiri.

Ctr+Alt+

Ctrl+Alt+5+Tab: memilih halaman di komputer.
Ctrl+Alt+V : Paste spesial. Bisa untuk memanualkan data yang ada rumusnya.
Ctrl+Alt+V : Paste spesial. Bisa untuk memanualkan data yang ada rumusnya. Caranya sebagai berikut: Copy data yang ada rumus kemudian tekan Ctrl+Alt+V pilih value, data sudah muncul manual tanpa ada erorr.

Alt+

Alt : untuk membuka menu file di menu Bar, pada umumnya fungsi Alt+abjad mengarah ke pilihan pada semua menu di Bar, antara lain sebagai berikut:
Alt+A : membuka menu data di Bar.
Alt+F : membuka menu file di Bar.
Alt+H : menampilkan semua pilihan untuk menu Bar.
Alt+M : menampilkan menu Rumus di menu Bar.
Alt+N : menampilkan menu Insert di menu Bar.
Alt+P : menampilkan menu Page Layout di menu Bar.
Alt+R : menampilkan menu Review di menu Bar.
Alt+N : menampilkan menu View di menu Bar.
Alt+H+D+C : menghapus semua kolom yang dipilih.

Demikianlah beberapa fungsi Ctrl plus Shift dan Alt, Ctrl plus tab di Excel yang bisa di coba untuk bisa di praktekkan dalam bekerja sehari – hari.

Semoga artikel ini berguna bagi siapapun yang membacanya, boleh di SHARE mungkin juga bermamfaat bagi yang lain.

Tinggalkan Balasan